Berita Terkini

KPU Laksanakan Rapat Koordinasi, Jadwal Pendaftaran Paslon Walikota & Wakil Walikota Palopo Telah Ditetapkan

PALOPO - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo adakan Rapat Koordinasi bersama Polres Kota Palopo, Panwaslu, dan Liasion Officer (LO) masing-masing Bapaslon, terkait penetapan jadwal Pendaftaran Paslon yang digelar di hari terakhir, Rabu (10/01) besok di kantor KPU, Jl Pemuda Kel Takkalala, Kec Wara Selatan, Kota Palopo. Rapat Koordinasi ini dipimpin Ketua KPU Haedar Djidar, diruangan Media Center KPU, Selasa (09/01/2018). Ketua KPU Kota Palopo, Haedar Djidar mengatakan bahwa Rakor ini dilaksanakan untuk menetapkan jadwal pendaftaran kepada masing-masing Bapaslon Walikota dan Wakil Walikota Palopo. "Pada hasil rapat tersebut kami telah menetapkan jadwal pendaftaran kelima Bapaslon, diantaranya yang pertama dilakukan Pasangan Buya-Togelangi Pukul 10.00 Wita, disusul paket JA-RMB Pukul 13.00 Wita, kemudian HB-Basiruddin Pukul 16.00 Wita, kemudian Ome-Bisa pukul 19.30 Wita dan terakhir Pasangan Khas-Mustahir Sidu yang melakukan pendaftaran pada pukul 22.00 Wita,” kata Haedar Djidar. Penetapan jadwal pendaftaran tersebut, dihadiri Komisioner KPU, diantaranya Syamsul Alam SE M.Si, Faisal Mustafa SH, Muh. Amran Annas, Faisal S.Sos M.Si serta Turut hadir Kasat Intel Polres Palopo AKP Andi Yusuf dan Kasi Intel Kejari Palopo Moh. Rizal Manaba SH, LO masing-masing Bapaslon dan Panwaslu Kota Palopo.

Persiapan Pemeriksaan Kesehatan Bapaslon Walikota & Wakil Walikota, KPU MoU Dengan HIMPSI, IDI, dan BNN

PALOPO - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo menandatangani perjanjian kerja sama dengan HIMPSI, IDI, dan BNN di Hotel Seraton Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan. Sabtu (06/01/2018). Penandatanganan MoU ini dalam rangka persiapan pemeriksaan kesehatan peserta pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Tahun 2019, serta Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Palopo Tahun 2018 mendatang. Ketua KPU Kota Palopo, dalam hal ini Haedar Djidar mengungkapkan bahwa MoU ini untuk menindaklanjuti pertemuan, terkait pemeriksaan kesehatan Bakal Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Palopo. “Hari ini, kami selesai melakukan penandatanganan MoU dengan IDI, BNN, dan HIMPSI. Semua sudah komplit. Sebagamana isi perjanjian terkait pemeriksaan kesehatan jasmani, rohani, dan bebas penyalahgunaan narkotika, serta siap secara jasmani dan rohani dalam mengikuti Pilkada Serentak Tahun 2018," ucapnya. Sekedar diketahui, penandatanganan MoU tersebut diikuti sebanyak 12 Kabupaten/Kota di Provinsi Selatan yang berpilkada pada 27 Juni tahun 2018 mendatang.

KPU Bersama TNI Polri Gelar Simulasi Pengamanan Pendaftaran Bapaslon Walikota dan Wakil Walikota Palopo

PALOPO - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo bekerjasama dengan TNI dan Polri Kota Palopo menggelar Simulasi Pengamanan Pendaftaran Bakal Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Palopo pada Pilkada tahun 2018, di Kantor KPU, Jl Pemuda, Kel Takkalala, Kec Wara Selatan, Kota palopo. Sabtu (06/01/2018). Simulasi ini bertujuan untuk mengecek kesiapan Pengamanan sekaligus Tahapan Pendaftaran Bapaslon Walikota dan Wakil Walikota Palopo yang akan berlangsung di Kantor KPU Kota Palopo pada 8 s/d 10 Januari 2018. Ada beberapa adegan yang diperlihatkan pada simulasi tersebut, yakni dimulai dengan Bapaslon bersama massa pendukungnya mendatangi Kantor KPU Kota Palopo, kemudian pihak keamanan melakukan pemeriksaan di gerbang pintu masuk. Dilanjutkan dengan Komisioner KPU Kota Palopo menerima Bapaslon dan 32 orang massa pendukung di ruang Media Center KPU Kota Palopo, setelah itu penyampaian sambutan oleh Komisioner KPU, kemudian penyerahan dokumen persyaratan pencalonan oleh Bapaslon kepada Komisioner KPU, dan Pemeriksaan kelengkapan dokumen persyaratan dan ditutup dengan pembuatan tanda terima oleh Komisioner KPU. Simulasi ini diikuti Kapolres Palopo, AKBP Taswin, Dandim 1403 Swg,Letkol Kav Cecep Tendi Sutendi, Komisioner KPU Kota Palopo Divisi Teknis,Samsul Alam SE, Komisioner KPU Kota Palopo Divisi Hukum, Faisal Mustafa SH MH, Komisioner KPU Kota Palopo Divisi SDM dan Parmas, Faisal S Sos, Wakapolres dan Kabagops Polres Palopo, Kasatlantas, Kasat Intelkam, Kasatreskrim Polres Palopo, Danramil 1403-06 Wara, Pasiops Kodim 1403/Swg, Personel Sabhara, Satintelkam dan Satreskrim Polres Palopo, Personel Kodim 1403/Swg serta, Staf KPU Kota Palopo.   DOKUMENTASI:

KPU Adakan Rapat Koordinasi Dengan LO Bapaslon Walikota & Wakil Walikota Palopo

PALOPO - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo mengadakan Rapat Koordinasi dengan Liaison Officer (LO) masing-masing Bakal Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Palopo, di Media Center KPU Kota Palopo, Jum'at, 05 Januari 2018, Pukul 09.00 wita. Anggota Komisioner KPU Kota Palopo Divisi Teknis, Samsul Alam mengatakan bahwa Rapat Koordinasi ini dilaksanakan dalam rangka Pelaksanaan Tahapan Pendaftaran Bakal Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Palopo pada tanggal 08 s/d10 Januari 2018 mendatang. "Rapat Koordinasi yang dilaksanakan bersama LO Bakal Pasangan Calon ini semata-mata untuk menyamakan pemahaman kita terkait persyaratan-persyaratan yang sangat wajib dipenuhi para Bakal Pasangan Calon dalam melakukan pendaftaran Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Palopo kedepannya," tandasnya. Pada Rapat Koordinasi tersebut, dihadiri  Liaison Officer (LO) dari Bakal Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Palopo dalam hal ini Ome-Bisa, JA-RMB dan Bakal Pasangan Calon Perseorangan Buya-Togellangi. juga hadir Kapolres Kota Palopo diwakili Kasat Intel Polres Palopo, dan Panwas Kota Palopo. Dokumentasi:

KPU Pleno Terbuka Hasil Verifikasi Faktual Dokumen Syarat Dukungan Bapaslon Perseorangan Gubernur Sulawesi Selatan dan Walikota Palopo

PALOPO - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo melakukan Pleno Terbuka hasil verifikasi faktual dokumen syarat dukungan calon perseorangan bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, dan Bapaslon Walikota Palopo di Media Center KPU, Jl Pemuda, Kel Takkalala, Kec Wara Selatan, Kota Palopo. Sabtu (30/12/2017). Hasil untuk Bapaslon Perseorangan Gubernur Sulawesi Selatan IYL-Cakka, dari 11.258 dokumen berkas dukungan di Palopo, tersisa 8.099 yang dinyatakan memenuhi syarat (MS) setelah diverifikasi faktual. Jumlah dukungan sah tersebut tersebar di 9 kecamatan se Kota Palopo, yakni, Kecamatan Telluwanua sebanyak 735 MS, Bara 1382 MS, Wara Utara 546 MS, Wara Timur 1281 MS, Wara Selatan 971 MS, Sendana 666 MS, Wara 1382 MS, Wara Barat 496 MS, dan Mungkajang sebanyak 640 MS. Sedangkan untuk Bapaslon Perseorangan Walikota Palopo Buya-Togellangi, berkas dukungan yang dinyatakan sah atau memenuhi syarat (MS) hanya 4.145 dukungan dari 11.868 berkas dukungan yang diserahkan ke KPU. Adapun yang Tidak Memenuhi syarat (TMS) yakni sebanyak 7.723 berkas dukungan. Jumlah dukungan sah itu tersebar di tiap Kecamatan se Kota Palopo, yakni di Kecamatan Telluwanua sebanyak 192 MS, Bara 489 MS, Wara Utara 309 MS, Wara Timur 701 MS, Wara Selatan 102 MS, Sendana 122 MS, Wara 1148 MS, Mungkajang 582 MS, dan Wara Barat sebanyak 500 MS. Sesuai hasil verifikasi faktual, total keseluruhan jumlah suara yang memenuhi syarat (MS) untuk Bapaslon Walikota dan wakil Walikota, Buya - Togellangi sebanyak 4.145, dan untuk Bapaslon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi selatan, IYL-Cakka sebanyak 8.099 berkas dukungan.