Berita Terkini

Perkuat Koordinasi KPU Se Sulsel Gelar Rapim

MAKASSAR -- Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Selatan Faisal Amir mengingatkan kepada seluruh jajaran KPU Kabupaten/Kota untuk meningkatkan koordinasi jelang pelaksanaan tahapan pemilu 2024 yang akan dimulainya 14 Juni 2022 mendatang. Hal tersebut disampaikan Faisal Amir saat membuka rapim yang diikuti seluruh Komisioner dan Sekretaris KPU Kabupaten/Kota di Hotel Claro Makassar, Selasa (24/05/2022). "Koordinasi yang dilakukan dalam semua lini pelaksanaan tahapan pemilu", ungkap mantan Komisioner KPU Kabupaten Takalar 2 periode ini. Lanjut Faisal Amir, kehadiran seluruh KPU Kabupaten/Kota di rapim ini sebagai salah satu upaya untuk memastikan kesiapan untuk melaksanakan tahapan pemilu dan pemilihan 2024. "Tantangan dalam menyelenggarakan pemilu dan pemilihan pada tahun 2024 mendatang akan semakin berat dan kompleks, maka semua harus mampu memaksimalkan kerja-kerja kita", tegas Faisal Amir. Senada dengan hal tersebut Komisioner KPU Kota Palopo Divisi Hukum dan Pengawasan, Iswandi Ismail menyebutkan jika KPU Kota Palopo akan terus memaksimalkan kerja mereka dalam menyongsong dimulainya tahapan pemilu. "Pimpinan yang ada di KPU Provinsi maupun KPU RI selama ini terus me ngingatkan kami KPU Kabupaten/Kota untuk terus meningkatkan kinerja untuk pelaksanaan pemilu serentak 2024 mendatang", tandasnya. Selain Iswandi Ismail, rapim ini juga diikuti oleh seluruh Komisioner lainnya yakni Ketua KPU Kota Palopo Abbas Djohan, Ahmad Adiwijaya, Surahman dan Efendi Samaila serta Sekretaris, Mansur

Cari Info Tahapan Pemilu Ketua Golkar Palopo Kunjungi Kantor KPU

PALOPO -- Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Golkar Palopo, H. Rahmat Masri Bandaso menyambangi Kantor Komisi pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo yang terletak dikawasan Jalan Pemuda Kelurahan Takkalala Wara Selatan, Jumat (20/05/2022). Kedatangan orang nomor satu di tubuh Partai Golkar Palopo itu guna mendapatkan informasi terkait tahapan Pemilu 2024 yang akan segera di mulai tepatnya pada 14 Juni 2022 mendatang. Rahmat masri Bandaso yang dikenal dengan sebutan inisial RMB itu menyebutkan jika pihaknya ingin mengetahui beberapa informasi terkait pelaksanaan tahapan pemilu langsung dari (Komisioner) KPU Kota Palopo. "Salah satu yang kami anggap penting adalah seputar pendaftaran partai politik peserta pemilu yang didalamnya mengatur tentang syarat jumlah keanggotaan yang akan diverifikasi nantinya", ungkap RMB dihadapan Ketua dan Anggota KPU Kota Palopo yang menerimanya. RMB menambahkan, hal ini perlu dipahami sejak awal agar pihaknya dapat mempersiapkan segala sesuatunya. "Sehingga dalam proses pendaftaran dan verifikasi nantinya kami (Partai Golkar Palopo) tidak mengalami hambatan", terangnya. Ketua KPU Kota Palopo, Abbas Djohan menyambut baik kunjungan yang dilakukan oleh Ketua DPD Partai Golkar Palopo tersebut sebagai upaya membangun komunikasi dan berkoordinasi dalam rangka persiapan pelaksanaan tahapan pemilu mendatang. "Kami berharap hal seperti ini tidak hanya dilakukan oleh Partai Golkar tetapi juga oleh partai-partai lainnya. Termasuk partai-partai baru yang ada di Kota Palopo", ungkap Abbas Djohan. Terkait hal-hal teknis pelaksanaan tahapan khususnya pendaftaran partai politik, Komisioner KPU Kota Palopo Divisi Teknis Penyelenggaraan Ahmad Adiwijaya menjelaskan jika kepastian teknis pendaftaran parpol dalam pemilu masih menunggu Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU). "Saat ini kita masih menunggu terbitnya PKPU yang mengatur teknis dan mekanisme pendaftaran parpol sebagai peserta pada pemilu 2024 mendatang", terang Ahmad Adiwijaya. Namun pun demikian sebutnya, nantinya KPU akan melakukan sosialisasi terhadap PKPU tersebut kepada seluruh stakeholder. "Tentu tujuannya untuk membangun persepsi yag sama guna memudahkan dalam proses tahapan pendaftaran parpol", tandasnya. Dalam pertemuan tersebut RMB didampingi oleh Sekretaris DPD Partai Golkar Palopo, Taufan Rachman dan Ketua Bappilu Asdar Kadir. Turut pula hadir Komisioner KPU kota Palopo Divisi Hukum dan Pengawasan, Iswandi Ismail dan Sekretaris KPU Kota Palopo, Mansur.(isw)

Libur Lebaran Usai DPB Kota Palopo Meninggi

PALOPO -- Hari pertama masuk kerja usai libur lebaran tahun 2022, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota palopo langsung menggelar rapat pleno Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan PDPB periode Apriul 2022, Senin (09/05/2022). Dalam pleno yang dipimpin Ketua KPU Kota Palopo, Abbas Djohan tersebut terungkap jika jumlah Daftar Pemilih Berkelanjutan Kota Palopo mengalami kenaikan yang cukup signifikan yakni sebanyak 179 pemilih dari sebelumnya berjumlah 107.170 pemilih menjadi 107.349 pemilih. Komisioner KPU Kota Palopo Divisi Data Informasi dan Perencanaan, Efendi Samaila dalam pemaparannya menyebutkan jika selama bulan April yang lalu terdapat penambahan pemilih baru sebanyak 308 orang dimana sebanyak 305 orang merupakan pemilih pemula dan 3 orang merupakan pemilih dari daerah lain yang pindah masuk ke Kota Palopo. "Data pemilih yang bertambah khususnya pemilih pemula kebanyakan merupakan pelajar yang baru saja melakukan perekaman e-KTP dimana data tersebut diperoleh dari Cabang Dinas Pendidikan Wilayah XI Sulsel yang telah terkonfirmasi di Dinas Dukcapil", terang Efendi Samaila. Lebih jauh Efendi samaila menguraikan jika selama periode April juga terdapat sebanyak 129 pemilih Tidak memenuhi Syarat (TMS) dengan rincian sebanyak 97 orang meninggal dunia dan 32 orang pinda domisili keluar Kota Palopo. "Pemilih TMS juga masih terbilang cukup tinggi. Data ini merupakan laporan dari sejumlah Kelurahan", tandasnya. Dari jumlah 107.349 pemilih yang tercatat hingga 30 April 2022 tersebut terdiri dari 52.265 pemilih laki-laki dan sebanyal 55.084 orang pemilih perempuan. https://kota-palopo.kpu.go.id/public/kota-palopo2/dmdocument/1652067890BA Pleno Rekap DPB April 2022 upload.pdf

Cari Tahu Anggota Parpol Yang Ikut Seleksi, Pansel Pimpinan Baznas Verifikasi Ke KPU Kota Palopo

PALOPO -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo menerima kunjungan Panitia Seleksi (Pensel) calon Pimpinan badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Palopo, Rabu (20/04/2022). Kedatangan Pansel yang diwakili oleh Sekretaris Pansel Lukman Mallo tersebut bertujuan untuk melakukan verifikasi data keterkaitan nama-nama peserta seleksi dengan keanggotaan atau kepengurusan partai politik (parpol). "Salah satu syarat untuk menjadi pimpinan Baznas Kota Palopo adalah tidak sedang menjadi anggota atau pengurus partai politik. Oleh Karenanya kami datang menyampaikan surat permohonan verifikasi data terhadap nama-nama peserta yang telah mendaftar", ungkap Lukman Mallo dihadapan tiga Komisioner KPU Palopo masing-masing Iswandi Ismail, Ahmad Adiwijaya dan Efendi Samaila yang menerimanya. Lebih jauh dijelaskan oleh Lukaman Mallo, sesuai Peraturan Baznas Nomor 1 Tahun 2019 tentang Tata Cara Pengangkatan Pimpinan Baznas Provinsi dan Baznas Kabupaten/Kota disebutkan jika untuk dapat diangkat sebagai pimpinan Baznas yang bersangkutan tidak menjadi anggota partai politik atau tidak terlibat dalam kegiatan politik praktis. "Karena KPU (Palopo) memiliki data tentang kepengurusan dan kanggotaan parpol maka kami melakukan koordinasi guna mendapatkan verifikasi data yang dimaksud", terang Lukaman Mallo. Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Kota Palopo Iswandi Ismail menyambut baik kedatangan Pansel Calon Pimpinan Baznas Kota Palopo dalam rangka verifikasi data tersebut. "Kami akan bantu pansel untuk mendapatkan data verifikasi yang dimaksud sesuai dengan kewenangan yang kami miliki", tegas Wandi. Sementara itu Ketua Divisi Teknis KPU Kota Palopo, Ahmad Adiwijaya menyatakan akan segera mengecek nama-nama peserta seleksi yang tercantum dalam surat yang diberikan oleh pansel. "Insya Allah secepatnya kami lakukan verifikasi dan hasilnya akan segera kami kirimkan ke pansel", tandasnya.(isw)

Makin Intens Rapat Internal Divisi Hukum

PALOPO -- Mengantisipasi tahapan Pemilu 2024 yang makin dekat, Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Kota Palopo mengintensifkan rapat internal guna membahas berbagai hal yang menjadi tupoksi Divisi Hukum dan Pengawasan. Seperti yang dilakukan pada Kamis (14/04/2022). Bertempat di ruang kerja sub bagian Hukum dan Pengawasan dilaksanakan rapat internal. Dimana dalam rapat yang dipimpin Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Kota palopo, Iswandi Ismail dibahas beberaapa agenda diantaranya perkembangan pengelolaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH), menyusun peta risiko, analisis risiko, level risiko dan rencana sosialisasi public campaign tentang pengendalian gratifikasi serta membuka layanan pengaduan baik itu secara online maupun offline dalam rangka pelaksanaan Reformasi Birokrasi dilingkungan KPU Kota Palopo. "Mohon agar semua agenda ini utuk segera ditindaklanjuti dengan berkoordinasi ke sub bagian lain yang terkait dengan rencana kerja ini, sehingga nantinya semua bisa dilaksanakan dan selesai sesuai waktu", pinta Iswandi kepada Kasubbag dan staf yang mengikuti rapat. Menurut Wandi sapaan akrabnya, agenda yang dibahas kali ini terbilang agenda penting yang menjadi tugas Divisi Hukum dan Pengawasan. "Dimana agenda ini mendesak untuk segera direalisasikan", tegasnya. Wandi pun meminta agar rapat internal ini ke depan untuk semakin intens dilakukan mengingat tahapan kian dekat dan tugas yang ada terbilang cukup banyak, "maka harus sering dibahas setiap tugas yang ada di Divisi Hukum dan Pengawasan agar hasilnya maksimal", tandasnya.(isw)