PALOPO - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo melaksanakan Tes Wawancara untuk calon anggota Panitia Prmilihan Kecamatan (PPK) yang sebelumnya telah lulus tes tertulis.
Tes Wawancara ini akan berlangsung selama tiga hari, yakni pada tanggal 25 s/d 27 Oktober 2017, yang dibagi dalam tiga tahapan serta diurut berdasarkan zona kecamatan.
Pada hari pertama sedikitnya ada 89 orang mendaftarkan diri sebagai calon anggota PPK Kota Palopo dan mengikuti tes wawancara, di Kantor KPU Kota Palopo, Jl Pemuda Kec. Wara Selatan, Kota Palopo. Rabu (25/10/2017).
Ketua KPU Kota Palopo, Haedar Djidar mengatakan bahwa pada Tes Wawancara tersebut telah diatur, dimana setiap tahapan atau dalam satu hari hanya diperuntukkan pada tiga kecamatan.
“Tahap pertama hari ini diikuti oleh Kec. Telluwanua, Bara dan Wara Utara. Tahap kedua besok, giliran Kec. Sendana, Wara Selatan dan Wara Timur. Hari terakhir Kec. Wara Barat, Mungkajang dan Wara,“ jelas Haedar Djidar.