Berita Terkini

Kunjungan Pelajar SMAIT INSAN MADANI ke Rumah Pintar Pemilu KPU Kota Palopo

Senin, 1 Agustus 2023 pukul 10.00 , Rumah Pintar Pemilu KPU Kota Palopo dikunjungi oleh Pelajar SMAIT INSAN MADANI Kota Palopo. yang didampingi oleh Gurunya. Kunjungan tersebut disambut oleh Abbas S.H.MH (Ketua KPU Kota Palopo), Andi Irwan, S.E (Sekretaris KPU Kota Palopo) dan Iswandi Ismail S.AN (Divisi Hukum dan Pengawasan) yang didampingi oleh  (Kasubbag Teknis Penyelenggaraan dan Parmas' Kasubbag Perancanaan Data dan Informasi, Kasubag Keuangan dan Logistik, Kasubag Hukum Dan SDM).

Berbagai informasi tentang kepemiluan yang disampaikan kepada Pelajar SMAIT INSAN MADANI Kota Palopo, yang dengan sangat antusias mendengarkan, menyimak dan mencatat sebagai tambahan ilmu dan wawasan yang dapat berguna di hari depan mereka. Usai acara penyambutan, Pelajar SMAIT INSAN MADANI melihat secara langsung tiap sisi ruangan Rumah Pintar Pemilu KPU Kota Palopo yang berisi informasi tentang kepemiluan, dengan penjelasan-penjelasan singkat yang disampaikan oleh Ketua KPU Kota Palopo

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 110 kali