Gelar Upacara Bendera, KPU Palopo Peringati Haornas Ke 36
Palopo - Komisi Pemilihan Umum Kota Palopo menggelar upacara peringatan Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) Ke-36 di Pelataran Kantor KPU Kota Palopo, Jl. Pemuda Kelurahan Takkalala Kecamatan Wara Selatan Kota Palopo, Senin/09/09/2019.
Dalam upacara yang dilaksanakan pada pukul 07.30 WITA tersebut, Abbas Djohan, S.H., S.H.I., M.H. bertindak sebagai Pembina Upacara dan Muh. Rivai Noya, S.S. selaku Pemimpin Upacara. Abbas Selaku Ketua KPU Kota Palopo menyampaikan, pentingnya menjaga jiwa dan raga yang sehat selaku penyelenggara “sebagai Penyelenggara Pemilu kita harus tetap menjaga agar badan dan jiwa kita sehat dan kuat sebab kualitas Demokrasi yang dihasilkan dipengaruhi oleh sejauh mana kualitas penyelenggaranya bekerja”
Selain menggelar upacara bendera, di akhir rangkaian kegiatan KPU Kota Palopo juga melaksanakan senam Maumere untuk semua staf sekretariat dan Anggota KPU.
Hadir dalam upacara peringatan tersebut Komisioner KPU Kota Palopo, Sekretaris, kasubag, Staf, Tenaga Honorer serta Tenaga Pendukung KPU Kota Palopo.